
Kamis 12 November 2020 Pukul 09.00 Wita
Bupati Buol Bapak H. Amiruddin Rauf yang di wakili oleh Wakil Bupati Buol Bapak H. Abdullah Batalipu, S.Sos., M.Si menghadiri acara Penyerahan Piagam Penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Tahun 2019 dan Plakat Capaian Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5X Berturut-turut Pemerintah Daerah Provinsi / Kabupaten / Kota se – Sulawesi Tengah. Hadir mendampingi beliau yakni Kepala Bagian Umum dan Staf serta Protokol Pimpinan Kabupaten Buol. Bertempat di Aula Pogombo Kantor Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah, hadir Seluruh Bupati dan Walikota se – Sulawesi Tengah.
Wakil Bupati Buol menerima langsung piagam WTP ke – 4 untuk Kab. Buol yang diserahkan langsung oleh Gubernur Sulawesi Tengah Bapak Longki Djanggola. Wakil Bupati Buol menyatakan berterimakasih atas apresiasi Pemerintah Pusat dalam hal ini Menteri Keuangan terhadap kinerja penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Buol. Pemerintah Kabupaten Buol akan berusaha mempertahankan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dengan terus melakukan perbaikan dan penyempurnaan terutama yang berkaitan dengan asset.
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kabupaten Buol


Komentar Terbaru